Lokasi & Harga Menu Everythey Coffee & Plant Bogor

Everythey Coffee & Plant Ciomas Bogor Terbaru - Kota Bogor terkenal dengan julukan Kota Hujan, karena memiliki curah hujan yang tinggi. Selain terkenal dengan Kota Hujan, Bogor juga terkenal dengan kota yang menghasilkan tempat nongkrong yang kekinian dan instagramable.

Belum lama ini, kota Bogor menghadirkan sebuah tempat nongkrong baru yang esthetic dan menarik untuk dikunjungui, Everythey Coffee & Plant namanya. Hadir dengan berbagai konsep yang unik dan esthetic, tentu membuat warga Bogor dan sekitarnya penasaran untuk mengunjunginya.

Lokasi & Harga Menu Everythey Coffee & Plant Bogor Terbaru
Lokasi & Harga Menu Everythey Coffee & Plant Bogor Terbaru - Photo By @hellocoffeespace

Nah pada artikel kali ini, budhalhealing.com akan memberikan sekilas informasi mengenai tempat nongkrong baru di Bogor yang bernama Everythey Coffee & Plant. Informasi yang kami berikan terkait dengan daya tarik, harga menu, fasilitas, jam operaional / jam buka dan lokasi Everythey Coffee & Plant Ciomas Bogor Jawa Barat. Selamat membaca...

Daya Tarik Everythey Coffee & Plant Bogor

Daya tarik utama dari tempat nongkrong Everythey Coffee & Plant Bogor adalah suguhan pesona alam berupa pemandangan pepohonan hijau rindang yang membuat suasana nongkrong disini menjadi asri dan menyejukkan. Ditambah lagi saat cuaca cerah di sore hari, Anda bisa menikmati pemandangan indahnya matahari tenggelam di sore hari.

Everythey Coffee & Space memiliki desain bangunan yang mengusung konsep minimalis dan kekinian dengan dekorasi dan hiasan didalamnya yang membuat kesan esthetic dan instagramable. Tempat nongkrong ini juga memiliki lahan yang cukup luas dengan menawarkan tiga pilihan area untuk Anda tempati, yakni area indoor, semi outdoor dan outdoor.

Everythey Coffee & Plant Bogor
Everythey Coffee & Plant Bogor - Photo By @hellocoffeespace

Untuk area indoornya, Anda akan menempati dilantai 1 yan sudah tersedia banyak tempat duduk. Diarea ini cocok banget buat nugas maupun meeting ringan. Untuk area semi oudoornya, menjadi tempat favorit untuk pengunjungnya, karena areanya berada di lantai 2 yang cocok banget buat ngobrol bareng temen, keluarga, maupun pasangan Anda sembari menikmati suasana sunset disore hari.

Sedangkan untuk area outdoor Everythey Coffee & Plant Bogor, Anda akan menempati dihalaman yang cukup luas dan sudah tersedia tempat duduk yang dilengkapi dengan payung. Diarea ini terdapat beberapa tumbuhan hijau yang menambah suasana menjadi nyaman, tentu membuat siapapun betah berlama-lama nongkrong disini.

Harga Menu Everythey Coffee & Plant Ciomas Bogor

Nah untuk menunya juga tak kalah menariknya, karena menu yang disajikan oleh Everythey Coffee & Plant Bogor cukup lengkap dan harganya cukup terjangkau. Bagi Anda yang penasaran dengan apa saja menu yang disajikannya, kami akan memberikan daftar menu dan harganya.

Berikut daftar harga menu Everythey Coffee & Plant Ciomas Bogor:

MENU MAKANAN

  • Nasi Goreng Tom Yum 36k
  • Caesar Salad 38k
  • Vietnam Roll Salad 30k
  • Avocado Toast 22k
  • Chicken Sambal Matah 36k
  • Chicken Curry 36k
  • Beef Curry 38k
  • Chicken Kungpao 36k
  • Beef Kungpao 38k
  • Spaghetti Tom Yum 36k
  • Spaghetti Aglio Olio 36k
  • Fettuccine Carbonara 40k
  • Onion Ring 24k
  • Tahu Lada Garam 24k
  • French Fries 22k
  • Earthy Banana 22k

COFFEE ( Hot / Ice )

  • Espresso 12k
  • Americano 16k / 18k
  • Cappuccino 24k / 26k
  • Coffee Latte 24k / 26k
  • Kopsusunya Kita 27k
  • Vanilla Latte 26k / 28k
  • Hazelnut Latte 26k / 28k
  • Caramel Latte 27k / 29k
  • Matcha Coffee Cube 32k
  • Banana Coffee 32k
  • Nutella Coffee 34k
  • Matcha Coffee 28k
  • Papa Gabriel Geisha Colombia 48k
  • Cosmicjam 34k
  • Bogor Gunung Arca 33k
  • Petruk Klaten 35k

ANEKA MINUMAN LAINNYA

  • Virgin Mojito 32k
  • Strawberry Mojito 34k
  • Candy Berry 34k
  • Pome Citrus 36k
  • Coconut Delight 36k
  • Golden Brew 34k
  • Delima Blossoms 36k
  • Banana Milk (Iced) 28k
  • Strawberry Milk (Iced) 28k
  • Chocolate Milk (Hot/ Iced) 26k / 28k
  • Matcha Milk (Hot/ Iced) 26k / 28k
  • Mineral Water 10k
  • Banana Smoothies 35k
  • Strawberry Smoothies 35k
  • Avocado Smoothies 35k
  • Chocolate Milk Frappe 36k
  • Matcha Frappe 36k
  • Svet Aksata 34k
  • Emma Aruma 30k
  • Malaka Arya 30k
  • Martadilaga 35k
  • Menoreh Surati 30k
  • Ice (Additional) 10k
  • Ice Cream (Additional) 5k
  • Whipped Cream (Additional) 5k
Menu di Everythey Coffee & Plant Bogor
Menu di Everythey Coffee & Plant Bogor - Photo By @slvness

Fasilitas Cafe Everythey Bogor 

Demi kenyamanan para pengunjungnya, Everythey Coffee & Plant Ciomas Bogor pastinya memberikan beberapa fasilitas yang cukup memadai, diantaranya sebagai berikut:

  • Area Parkir
  • Mushola
  • Akses Free WI-FI
  • Toilet
  • Garden Plant
  • Spot Foto
  • AC
  • Stop Kontak
  • dan masih ada lainnya

Jam Operasional / Jam Buka Everythey Coffee & Plant Bogor

Untuk jam buka / jam operasionalnya, Everythey Coffee & Plant Bogor siap melayani para pengunjungnya pada:

  • Senin - Kamis mulai pukul 11.00 hingga 21.00 WIB
  • Jumat - Minggu mulai dari pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.

Lokasi Everythey Coffee & Plant Ciomas Bogor

Bagi Anda yang ingin berkunjung ketempat nongkrong esthetic ini tapi tidak tau lokasinya, kami akan memberikan lokasinya. Everythey Coffee & Plant Bogor berlokasi didaerah Jl. Sawah Baru No.85, Laladon, Kec. Ciomas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16610.

Untuk aksesnya cukup mudah dijangkau, karena lokasinya tak jauh dari pusat kota Bogor. Anda hanya membutuhkan waktu perjalanan sekitar 20 menit saja dengan jarak tempuh perjalanan kurang lebih 8,7 km saja dari pusat kota Bogor. Anda juga bisa klik link berikut, Google Maps untuk rute menuju lokasi Everythey Coffee & Plant Bogor Jawa Barat.

Tempat Nugas Baru di Bogor
Tempat Nugas Baru di Bogor - Photo By @jajan_ngopi

Tempat Nongkrong Baru di Bogor
Tempat Nongkrong Baru di Bogor - Photo By @ehngopiyuk_

Demikian sekilas informasi yang bisa kami berikan mengenai coffee shop baru di Bogor yang bernama Everythey Coffee & Plant Bogor Jawa Barat. Semoga bermanfaat, terima kasih sudah mampir di budhalhealing.com. Jaga kebersihan, jaga kesehatan dan hati-hati dijalan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel